Saturday, May 30, 2015

Madrasah Tsanawiyah Al-Fadliliyah Darussalam





Visi:

·         Memiliki keunggulan kepribadian dan jiwa kepemimpinan secara Kaaffah


Misi:

·         Membangun keterampilan berbahsa asing

·         Membangun motivasi dan bakat individual

·         Meningkatkan keterampilan memimpin

·         Menanamkan nilai spiritualitas dalm system pembelajaran

·         Membentuk pribadi-pribadi unggulan melalui keimanan, ilmu, dan amal shaleh.

1.       Program dan Kurikulum Pendidikan

A.      Program Reguler: Kelas Program Reguler merupakan program pendidikan yang berorientasi pada kompetensi siswa dengan tujuan mendidik siswa Madrasah Tsanawiyah Al Fadliliyah Darussalam agar mampu memahami dan mengaplikasikan ilmu-ilmu agama dan ilmu-ilmu pengetahuan umum serta memiliki keunggulam al akhlak al karimah sebagai jawaban atas tuntutan zaman.
kurikulum yang diterapkan diarahkan pada pemberian pengalaman belajar yang berorientasi pada kompetensi yang telah ditetapkan. Muatan kurikulum tersebut terdiri dari:

·         Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) Depdiknas dan Depag yang meliputi seluruh mata pelajaran yang diatur dalam kurikulum tersebut.

·         Kurikulum Lokal yang meliputi seluruh mata pelajaran berdasarkan kurikulum Madrasah yang disesuaikan dengan program pendidikan yang ada di Madrasah Tsanawiyah Al-Fadliliyah Darussalam yang berbasis Pesantren, serta kurikulum keterampilan fungsional seperti keterampilan computer dan bahasa asing.

B.      Program Bilingual: Kelas Program Bilingual (KPB) ini dimaksudkan sebagai suatu wahana pengembangan siswa siswi Madrasah Tsanawiyah al-Fadliliyah Darussalam Ciamis dngan memiliki kemampuan di atas rata-rata yang perlu pengembangan lebih luas dan memiliki kecakapan dalam berbahsa Arab dan Inggris, sehingga mampu menjadi out-come yang dapat diandalkan baik dari segi kemampuan intelektual, kemampuan emosional maupun kemampuan spiritual-nya.

Kurikulum yang diterapkan untuk KPB terbagi menjadi dua:

·         KTSP Depdiknas dan Depag dengan bahasa pengantar dalam pembelajaran menggunakan bahasa Arab/Inggris.

·         Kurikulum Lokal sebagai ciri khusus dari KPB ini yaitu Hafalan Al Quran dan Muhadlarah dengan bilingual.

2.       Fasilitas Pembelajaran

Umum: Ekstrakurikuler (Pramuka, Paskibra, Bulan Sabit Merah Remaja), Leadership Training (Latihan Kepemimpinan), Perpustakaan, Pusat Pelatihan Komputer, Laboratorium MIPA dan Bahasa, Ruang Audio Visual, Toko Swalayan Serba Ada, Sanggar Seni dan Olahraga(Band, Qasidah, Drumband, Teater, Qiraat Beladiri, dll), BMT, Poskestren, Kantin, Toko Buku dan Kitab, Warung Telekomunikasi.


No comments:

Post a Comment